Cara Mengkristalkan Batu Sungai Dareh Pucuk Pisang– Berdasarkan rumus gemologi, batu Sungai Dareh termasuk batu mulia yang berjenis Idocrase dan disebut juga sebagai batu mulia Vesuanite. Maka tak heran banyak penggemar batu yang memburu batu Sungai Dareh ini untuk dijadikan koleksi pribadi.
Proses penambangan Batu Sungai Dareh tidak seperti batu bacan yang harus ditambang di kedalaman tanah, namun sesuai dengan namanya, Batu Sungai Dareh ini diambil dari dasar sungai Batanghari yang kemudian diproses menjadi batu perhiasan yang indah menakjubkan.
Keindahan corak serta warna batu sungai Dareh ini sudah tidak diragukan lagi. Selain keindahan warna yang begitu menarik, ternyata batu ini juga memiliki kelebihan lain yaitu tingkat kekerasan. yaitu sebesar 7 skala Mohs, itu berarti tingkat kekerasannya setara dengan batu jenis kecubung Amethyst.
Harga batu sungai dareh pucuk pisang bisa dibilang cukup tinggi yakni kisaran ratusan ribu hingga jutaan rupiah tergantung dari ukuran serta tingkat kekristalan batu tersebut, dan yang paling populer dari jenis batu sungai dareh ini adalah kumbang jati dan pucuk pisang.
Batu sungai Dareh pucuk pisang ini juga akan berproses menjadi kristal layaknya batu Bacan, namun agar batu tersebut berproses menjadi kristal tentunya memerlukan waktu dan perawatan yang khusus.
Untuk itu simak ulasan kami berikut ini tentang bagaimana Cara Mengkristalkan Batu Sungai Dareh Pucuk Pisang ini.
Pertama. Siapkan air yang mengandung oksigen atau lebih dikenal dengan air Oxy yang banyak dijual di supermarket atau mini market disekitar rumah.
Kedua. Masukkan batu sungai dareh dalam air oksigen dan tutup kembali dengan rapat. Biarkan kurang lebih 3 – 7 hari dalam wadah tertutup.
Ketiga. Keluarkan batu dan dijemur dibawah terik matahari minimal 1 jam dan maksimal 3 jam dalam sehari, setelah dijemur rendam kembali batu dengan air oksigen dalam wadah tertutup rapat.
Keempat. Lakukan berulang-ulang hingga diperoleh perubahan pada batu sungai dareh menjadi kristal. Proses ini baru akan terlihat hasilnya setelah dilakukan selama 1 hingga 3 bulan.
Demikianlah ulasan tentang Cara Mengkristalkan Batu Sungai Dareh Pucuk Pisang. Selamat mencoba semoga berhasil seperti yang anda inginkan.
ADS HERE !!!