Batu Bulu Cendrawasih Aquanuevo, Batu Pietersite Dari Papua– Batu Bulu Cendrawasih Aquaneuvo merupakan salah satu jenis batuan yang sudah lama dikenal oleh para ahli geomology dunia sebagai batu Pietersite. Penamaan Aquaneuvo karena batu ini memiliki efek aliran air dalam logamnya 3 dimensi, dan tambahan nama bulu cendrawasih didepanya tak lain sebagai sebuah penghargaan bagi daerah Papua dimana tempat asal batu tersebut ditemuka.
Menurut sejarah, batu Pietersite pertama kali ditemukan di Afrika tepatnya di Nambia pada tahun 1962, selanjutnya ditemukan lagi di China pada tahun 1993. Kedua batu dari dua negara tersebut memiliki mineral yang hampir mirip, namun berbeda. Pietersite China yang lebih dikenal dengan nama populernya yaitu “Swanci”, terbentuk dari mineral Torendrikite, sedangkan Pietersite Nambia terbentuk oleh mineral Crocidolite, namun secara garis besar keduanya dikenal sebagai batu jenis Pietersite.
Setelah penemuan pada kedua negara tersebut, tidak lagi negara yang terdaftar sebagai penemu batu Pietersite. Begitu langkanya batu ini, sehingga China tidak memunculkan dipasaran hingga tahun 1997.
Perbedaan ketiga jenis batu Pietersite yaitu, Nambia, China dan dari tanah Papua bisa dilihat dari corak dan mineral Pietersite Nambia memiliki warna yang cenderung monocolor serta corak alur warna yang teratur, sedangkan Pietersite yang berasal dari China memiliki corak warna yang lebih multicolor dengan alur warna yang tidak beraturan. Sementara Batu Bulu Cendrawasih Aquanuvo yang ditemukan ditanah Papua.
Batu Bulu Cendrawasih Aquanuevo atau Batu Pietersite Papua pertama kali ditemukan di daerah Raja Ampat. Corak Batu Bulu Cendrawasih Aquanuvo mendekati warna dan corak alur serta mineral yang terkandung dalam Pietersite/Swanci China. Batu Cendrawasih Aquaneuvo Papua yang juga memiliki warna yang sangat indah, warnanya kalau dilihat sesuai sekali dengan bulu Bird of Paradise/ Cendrawasih, dengan kilaunya yang tampak bercahaya. Keindahan variasi warna pada batu asal Raja Ampat ini berkilau hidup 3 dimensi, membuay batu ini dapat disejajarkan dengan warna-warni yang dimiliki oleh Precious Opal, atau batu Opal Kalimaya.
Demikian ulasan kami tentang Batu Bulu Cendrawasih Aquanuevo, Batu Pietersite Dari Papua. Semoga ulasan singkat ini dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi para penggemar batu permata di Nusantara.
ADS HERE !!!